Telukkuantan, (jelajahperistiwa.com) - Meski pacu jalur di Tepian Datuk Bandaro, Pasar Gunung, Kecamatan Gunung Toar masih sepekan lagi, namun sudah banyak jalur yang mendaftar ke panitia. Bahkan ada beberapa jalur dari Kecamatan Kuantan Hilir.
Menurut Ketua Panitia Pacu Jalur di Tepian Datuk Bandaro Pasar Gunung, Yurizal melalui Wakil Sekretaris, Nasri Apriadi kepada Riaupos.co Rabu (3/7/2024) menyebutkan bahwa hingga siang, sudah mendaftar sebanyak 35 jalur.
"Iya. Di urutan pertama ada nama jalur Juragan Kuantan. Jika dilihat dari peserta yang sudah mendaftar, jumlah peserta akan diprediksi jauh lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya. Ini ditandai dengan banyaknya jalur-jalur jauh yang sudah mendaftar, seperti dari Kecamatan Kuantan Hilir dan Pangean," kata Nasri Apriadi.
Nasri Apriadi yang akrab disapa Pedi Bento ini menjelaskan, perpacuan di Tepian Datuk Bandaro, Pasar Gunung ini dipastikan akan menghibur puluhan ribu penonton. Sebab, jika melihat peserta yang akan berpacu, merupakan jalur-jalur andalan dari kecamatan.
"Akan tersaji tontonan-tontonan menarik nantinya. Raja-raja kecamatan akan saling bertemu. Sebut saja, sang jenderal Siposan Rimbo, Rajo Bujang, Rajo Tunggal, Singa Kuantan dan jalur-jalur tuan rumah," kata Pedi Bento.
Pedi Bento membeberkan, biasanya jalur-jalur banyak yang mendaftar tiga hari sebelum acara pencabutan undian. Bagi kepala desa dan pengurus jalur yang belum mendaftarkan jalurnya, untuk segera menghubungi panitia di nomor Hp 082326733331.
Melihat pengalaman pacu jalur yang sudah beberapa kali dilaksanakan di rayon kecamatan sebelumnya, jalur Juragan Kuantan Inspektorat Kuansing dari Desa Seberang Gunung ini selalu mendaftarkan jalurnya di urutan pertama.
Ketika riaupos.co menanyakan langsung kepada pelatih jalur Juragan Kuantan, Andi Z terkait hal itu, dia menjawab bahwa itu tidak ada hubungan dengan mistik dan angka keberuntungan.
"Yang jelas, dengan urutan pertama mencabut undian, tidak menjadi beban bagi orang yang kita tunjuk. Karena kita sifatnya menunggu jalur mana yang akan menjadi lawan kita. Selain itu, pemilihan selalu mendaftar di nomor urut satu itu adalah bentuk kesiapan kami dalam menghadapi setiap gelanggang," terang Andi yang juga berperan sebagai timbo ruang jalur ini.
Riau Pos. Co